Resep Kue Mangkok

Resep Kue Mangkok

kue basah kue mangkok

Kue Mangkok merupakan kue tradisional yang sangat  digemari orang terutama di daerah daerah, dengan aneka warna warna seperti merah, hijau, kuning kue mangkok sangat lah kita sedap di santap, tentunya warna kue mangkok tersebut harus tidak  menimbulkan efek negatif bagi  kesehatan. Bahan bahan Kue mangkok sangat mudah didapat  di  toko toko kue karena bahan bahan kue mangkok sudah pada umum dipakai buat  bahan kue, Mari dicoba resep kue Mangkok di bawah ini, semoga bisa dinikmati  bersama keluarga , silahkan dicoba

Bahan Biang Kue Mangkuk :

  • 1 sendok teh ragi instan
  • 2 1/2 sendok makan tepung beras
  • 50 ml air

Bahan Kue Mangkuk :

  • 250 gram tepung beras
  • 75 gram tepung terigu protein sedang
  • 200 ml air
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/8 sendok teh vanila bubuk
  • 175 gram gula pasir
  • 200 ml santan dari 1/4 butir kelapa
  • 10 tetes pewarna merah muda
  • 4 tetes pewarna hijau tua

Cara Membuat Kue Mangkuk :

  1. Aduk rata bahan biang. Diamkan 30 menit.
  2. Aduk rata tepung beras, tepung terigu, dan adonan biang. Tuang air sedikit-sedikit sambil diuleni 15 menit. Diamkan 60 menit.
  3. Masukkan garam, vanila bubuk, dan gula pasir sedikit-sedikit sambil diuleni sampai gula pasir larut.
  4. Tuang santan sedikit-sedikit sambil dikeplok-keplok 15 menit. Diamkan 50 menit.
  5. Bagi 2 adonan. Satu bagian tambahkan pewarna merah muda. Sisanya ditambahkan pewarna hijau tua.
  6. Tuang dalam cucing yang sudah dipanaskan 10 menit.
  7. Tuang adonan sampai penuh. Kukus 20 menit dengan api besar.
  8. Sajikan.

Demikian Informasi Resep Kue Mangkok semoga berguna bagi  anda dan menambah wawasan pengetahuan tentang resep resep kue tradisional atau  resep resep kue lainnya. Untuk melihat resep resep kue lainnya bisa dilihat  di Resep Resep Kue terbaru 

Related Posts